Universitas Batam melaksanakan kegiatan
benchmarking ke Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Universitas Indonesia (UI),
dan Universitas Padjadjaran (Unpad) pada tanggal 24 s.d 26 Juni 2025 sebagai
bagian dari upaya strategis dalam meningkatkan kualitas tata kelola
kelembagaan, akademik, dan kemahasiswaan, khususnya pada Program Studi S3
Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM).
Kegiatan ini bertujuan untuk memperoleh berbagai
masukan dan praktik terbaik dari perguruan tinggi bereputasi nasional dalam
pengelolaan program doktor, yang diharapkan dapat menjadi referensi penting
dalam merevitalisasi strategi pengembangan Prodi S3 MSDM agar lebih adaptif,
kompetitif, dan relevan dengan perkembangan ilmu pengetahuan serta kebutuhan
dunia kerja.
Selain itu, benchmarking juga diarahkan untuk
mendapatkan rujukan dalam penyusunan dan penyempurnaan kurikulum, sistem
pengelolaan akademik, serta penguatan prinsip-prinsip pendidikan tinggi modern,
termasuk penjaminan mutu dan tata kelola akademik yang berkelanjutan. Kegiatan
ini sekaligus menjadi sarana menghimpun bahan masukan dalam revitalisasi
dokumen akreditasi, baik untuk kepentingan akreditasi nasional maupun penguatan
daya saing program studi ke depan.
Silahkan Tinggalkan komentar anda
Leave a comment